Suryo Nugroho Mahasiswa Prodi Ilmu Keolahragaan UMBY Kembali Torehkan prestasi Internasional FOX’S Indonesia Para Badminton International 2022
Mahasiswa Prodi Ilmu Keolahragaan Universitas Mercu Buana Yogyakarta atas nama Suryo Nugroho kembali raih prestasi. Kali ini dalam ajang kejuaraan FOX’S Indonesia Para Badminton International 2022. Perhelatan ini diikuti oleh 108 atlit dari 10 negara berlangsung tanggal 23-27 Agustus 2022 di GOR Amongrogo Yogyakarta.
Suryo turun di nomor tunggal dan ganda untuk kategori SU5. Dinomor ganda walau langkahnya terhenti disemifinal setelah dikalahkan pasangan ganda Malaysia namun permainannya sangat menajubkan, aktualisasi seni mengolah shuttlecock sangat indah dan memukau penonton. Raihan perunggu di nomor tunggal dan campuran menjadikan semangat berlatih dan terus menjadi pemicu tekad untuk menghadapi pertandingan-pertadingan di event internasional berikutnya. “Faktor utama kekalahan di ajang ini adalah kelelahan karena waktu recovery singkat dimana 3 hari sebelumnya mengikuti event Thailand Open. Selanjutnya Suryo fokus berlatih menyiapkan diri untuk kejuaraan selanjutnya World Championship Tokyo yang akan diselenggarakan 30 Oktober - 6 November 2022 bulan depan “ tutur Dody Tri Iwandana, dosen Prodi ilmu keolahragaan FKIP UMBY saat mendampingi latihan Suryo di hall room Kampus 1 Jl Wates km 10 Argomulyo Sedayu Bantul. *) Rep Dody-Red G.SunArdhie
Gandung
Leave a comment
Your email address will not be published. Required fields are marked *